Penyakit diare
masih sering menimbulkan KLB ( Kejadian Luar
Biasa ) seperti halnya Kolera dengan jumlah
penderita yang banyak dalam waktu yang singkat.
Namun dengan tatalaksana diare yang cepat, tepat
dan bermutu kematian dpt ditekan seminimal mungkin.
Pada bulan Oktober 1992 ditemukan strain baru
yaitu Vibrio Cholera 0139 yang kemudian digantikan
Vibrio cholera strain El Tor di tahun 1993 dan
kemudian menghilang dalam tahun 1995-1996, kecuali
di India dan Bangladesh yang masih ditemukan.
Sedangkan E. Coli 0157 sebagai penyebab diare
berdarah dan HUS ( Haemolytic Uremia Syndrome
) [ baca
artikelnya ]
ANTHRAX
Penyakit Antraks
merupakan penyakit menular yang umumnya menyerang
hewan ( herbivora ) dan dapat menyebabkan kesakitan
sampai kematian pada manusia. Dalam keadaan sehari-hari
penyakit ini sangat jarang dijumpai pada manusia.
Hal ini disebabkan karena pada umumnya kesakitan
pada manusia selalu berhubungan dengan kejadian
kesakitan pada hewan ternak dalam skala wabah,
atau kontak manusia dengan ternak dan produknya
didaerah endemis. Angka resiko terinfeksi pada
manusia berkisar 1/ 100.000 dan sebagian besar
merupakan antraks kulit (cutaneous anthrax). (Kenneth,1999)
[ baca
beritanya ]
Membebaskan
Masyarakat dari Wabah Antraks
Pemerhati Masalah Sosial
dan Kesehatan Lingkungan, Mantan Staf Peneliti Depkes
Seperti biasanya, setiap bulan puasa, terlebih menjelang
Idul Fitri, permintaan daging di seluruh wilayah Jakarta
selalu naik, karena terjadi peningkatan yang sangat
signifikan pada konsumsi daging. Untuk bulan puasa dan
lebaran kali ini, warga DKI Jakarta dan sekitarnya perlu
waspada karena dua alasan. Pertama, ini terkait dengan
pembuangan daging impor ilegal di TPA Bantar Gebang
beberapa waktu lalu. Di pasar tradisional Bekasi dan
Karawang telah ditemukan dan disita puluhan ton daging
impor ilegal yang jelas sudah rusak kebersihan dan kesehatannya.
[ baca beritanya
]
PROSEDUR TETAP PENANGANAN
PENDERITA FLU BURUNG
Flu Burung merupakan
infeksi oleh virus influenza A subtipe H5N1 (H=hemagglutinin;
N= neuraminidase) yang pada umumnya menyerang
unggas, burung, ayam dan dapat menyerang manusia
(penyakit zoonosis) yang sejak akhir tahun 2003
menyerang Asia Timur dan Selatan. Virus jenis
ini juga menyerang ternak ayam Indonesia sejak
bulan Oktober 2003 sampai Februari 2004, dan dilaporkan
sebanyak 4,7 juta ayam mati. Namun sampai saat
ini virus ini belum menyerang manusia di Indonesia.
Dan ditakutkan penderita kasus Flu Burung ini
akan meningkat menjadi pandemi seperti yang telah
terjadi 1 abad yang lalu. [ baca
artikelnya ]
PENGENDALIAN
INFEKSI PADA PERAWATAN FLU BURUNG
Meskipun secara
teori penularan droplet atau melalui pecikan merupakan
bentuk lain dari penularan secara kontak, namun
mekanisme perpindahan kuman patogen dari pejamunya
sangat berbeda dengan sebagaimana kontak langsung
maupun tidak langsung. Percikan dihasilkan oleh
pejamu (yang berdiameter > 5mm) melalui batuk,
bersin, bicara dan selama pelaksanaan tindakan
tertentu seperti penghisapan lendir dan bronkoskopi.
Percikan yang berasal dari pejamu tersebut terbang
dalam jerak dekat melalui udara dan mengendap
di bagian tubuh pejamu lain yang rentan seperti:
konjungtiva, mukosa hidung, atau mulut. [ baca
artikelnya ]
FLU BURUNG : BALIVET PRODUKSI VAKSIN FLU BURUNG
Balai Penelitian
Veteriner (Balitvet) Departemen Pertanian menyatakan
siap memproduksi vaksin flu burung atau avian
influenza (AI) sebanyak 500 ribu dosis per bulan.
Dengan penambahan fasilitas baru sebenarnya pihaknya
mampu memproduksi vaksin AI sebanyak dua hingga
empat juta dosis per bulan. ''Namun, dengan fasilitas
yang ada saat ini kita bisa menghasilkan 500 ribu
dosis per bulan dan ini yang akan diutamakan terlebih
dahulu,'' katanya.Sebagai instansi yang tidak
diizinkan melakukan bisnis, tambahnya, Balitvet
nantinya hanya akan memproduksi biang vaksin AI
sedangkan untuk memproduksi secara massal diserahkan
kepada pihak swasta [ baca
selanjutnya ]
PENYELUNDUPAN
AYAM ADUAN BERISIKO MUNCULKAN FLU BURUNG
Dua bulan yang lalu, ke dua
sampel ayam aduan yang diduga diselundupkan melalui
perbatasan Kalimantan - Malaysia menunjukkan positif
terkena virus flu burung. Pemasukan ayam itu berisiko
memunculkan wabah flu burung yang baru. Demikian
dikatakan oleh Ketua I Persatuan Dokter Hewan
Indonesia (PDHI) Jawa Timur, CA Nidom, Senin (5/7).
Dia menambahkan, setelah melalui pemeriksaan,
kedua sampel ayam aduan tersebut menunjukkan perubahan
anatomi yang berbeda. Struktur Deoxyribo Nucleic
Acid (DNA) virus yang terdapat dalam 2 sampel
juga beda. [ baca
beritanya ]
PATOGENESIS
KASUS MALARIA
Pada saat nyamuk
Anopheles betina menggigit manusia sporozoit akan
masuk melalui luka gigitan kedalam aliran darah
manusia dan menetap di sel parenkim hati .Parasit
malaria akan membentuk stadium skizon jaringan
dalam sel hati ( ekso eritrositer ). Setelah sel
hati pecah akan keluar merozoit / kriptozoit yang
masuk ke eritrosit membentuk stadium sizon dalam
eritrosit ( stadium eritrositer ), mulai bentuk
tropozoit muda menjadi matang sehingga pecah dan
keluar merozoit yang akan bebas masuk permukaan
jaringan dan masuk sirkulasi darah, beberapa akan
membentuk gametosit jantan dan betina yang akan
melanjutkan siklus hidup dalam nyamuk [ baca
artikelnya ]
DIAGNOSIS MALARIA
Sebagai salah
satu komponen pemberantasan malaria di Indonesia
maka diagnosis dan pengobatan malaria juga berpedoman
pada strategi pemberantasan malaria global yaitu
Diagnosis sedini mungkin dan pengobatan yang tepat.
Faktor – faktor yang menjadi perhatian untuk
melakukan kegiatan diagnosis dan pengobatan penderita
malaria adalah peningkatan aksesibilitas masyarakat
terhadap fasilitas pemberi pertolongan, kualitas
dan kecepatan pemberian pertolongan menjadi prioritas
program malaria. Peningkatan aksesibilitas penderita
ini dilakukan dengan memperhatikan struktur pelayanan
kesehatan dan fasilitas pelayanan kesehatan yang
ada. [ baca
artikelnya ]
MALARIA SEREBRAL
(KOMPLIKASI) : SUATU PENYAKIT IMUNOLOGIS
Hipotesis mengatakan
bahwa parasit malaria secara langsung menginduksi
tingginya kadar TNF-_ sesuai dengan gejala klinis
yang ditampilkan pada penyakit malaria serebral.
Produk dari eritrosit terinfeksi parasit yang
mengalami ruptur akan memacu makrofag untuk memproduksi
TNP-_, yang merupakan respons pirogenik terhadap
infeksi malaria, Juga meningkatkan ekspresi adhesion
molecute pada endotel mikrovaskular otak yang
nantinya memudahkan perlekatan eritrosit terinfeksi
P. falciparum pada endotel mikrovaskular otak
[ baca
artikelnya ]
Mengatasi
Malaria : Nyamuk Transgenik, Strategi Baru Pengontrol
Malaria
Dari hasil statistik,
penyakit ini telah membunuh satu orang anak Afrika
setiap 30 detik. Artinya, 2.880 orang anak Afrika
meninggal setiap hari karena malaria. Di Indonesia
sendiri malaria masih tetap menjadi penyebab utama
kematian dan diperkirakan 50 orang menderita malaria
per 1.000 orang penduduk. Kalau Indonesia berpenduduk
200 juta jiwa, 10 juta jiwa diantaranya menderita
malaria. Ini adalah angka yang cukup besar. Karena
itu, penyakit malaria ini juga penyakit yang harus
mendapat perhatian serius sebagai salah satu usaha
untuk mencapai "Indonesia Sehat 2010".
[ baca
artikelnya ]
Depkes
Kirim Kelambu Untuk Cegah Malaria Ke NAD
Departemen Kesehatan
(Depkes) mengirim sebanyak 10.000 lembar kain
kelambu untuk mencegah penularan penyakit malaria
di sejumlah lokasi pengungsi ke Nanggroe Aceh
Darussalam (NAD). "Pengiriman kelambu yang
dibasahi insektisida untuk mencegah penularan
malaria dari gigitan nyamuk," kata Dirjen
Pemberantasan Penyakit Menular dan Penyehatan
Lingkungan (P2MPL) Umar Fahmi Ahmadi di Jakarta,
Senin sore. Hasil laporan tim pemantau Depkes
di lokasi pengungsi di NAD saat ini terdapat sejumlah
penyakit, seperti infeksi saluran pernafasan atas
(ISPA), kulit, malaria, diare dan campak. [ baca
selanjutnya ]
FLU SINGAPURA
"Flu Singapura"
sebenarnya adalah penyakit yang didunia kedokteran
dikenal sebagai hand, foot, and mouth disease
(HFMD) atau penyakit Kaki, Tangan dan mulut
( KTM ). Penyakit ini sangat menular dan sering
terjadi dalam musim panas. KTM adalah penyakit
umum/”biasa” pada kelompok masyarakat
yang “crowded” dan menyerang anak-anak
usia 2 minggu sampai 5 tahun ( kadang sampai
10 tahun ). Orang dewasa umumnya kebal terhadap
enterovirus. Penularannya melalui kontak langsung
dari orang ke orang yaitu melalui droplet, pilek,
air liur (oro-oro), tinja, cairan dari vesikel
atau ekskreta. Penularan kontak tidak langsung
melalui barang, handuk, baju, peralatan makanan,
dan mainan yang terkontaminasi oleh sekresi
itu. [ baca
artikelnya ]
HIV - AIDS
PERAWATAN
HIV/AIDS
MENYELURUH BERKESINAMBUNGAN
Tulisan ini membahas
tentang defenisi operasional dari perawatan HIV/AIDS
menyeluruh berkesinambungan dan penjelasan tentang
komponen-komponen perawatan HIV/AIDS. Penjelasan
pada Kerangka Kerja dimaksudkan untuk memberikan
pedoman dalam pengembangan kebijakan dan strategi
serta mengedepankan pembahasan mengenai keseluruhan
spektrum perawatan yang dibutuhkan oleh ODHA (Orang
Dengan HIV AIDS) keluarganya dan petugas kesehatan.
[ baca
selanjutnya ]
PATOFISIOLOGI
HIV
Sistem imun melindungi
tubuh dengan mengenali antigen pada bakteri dan
virus, lalu bereaksi. Limfosit T mengatur sistem
imun dan menghancurkan antigen. HIV terus menerus
menggunakan sel induk (host cell) untuk bereplikasi
Siklus hidup HIV dapat dibagi menjadi 5 fase :
pengikatan (binding and entry), transkipsi (reverse
transcription), replikasi, budding dan maturasi.
Begitu HIV berada dalam sirkulasi, targetnya adalah
limfosit CD4+. Terdapat dua tipe HIV yang menyebabkan
AIDS yaitu HIV-1 dan HIV-2. HIV cepat bermutasi.[baca
selanjutnya]
PENCEGAHAN
PENULARAN HIV DARI IBU KE ANAK
Pada akhir
tahun 2002, diperkirakan ada 3,2 juta anak anak
di bawah usia 15 tahun hidup dengan HIV/AIDS,
dan diperkirakan ada 800.000 anak tertular HIV
pada tahun 2002.1 Hampir semua akan meninggal
dunia sebelum usia remaja. Sebagian besar ODHA
(Orang Dengan HIV AIDS) anak-anak tertular HIV
dari ibunya pada saat dalam kandungan, saat
persalinan, atau setelah dilahirkan melalui
ASI. Tanpa intervensi, sekitar sepertiga ODHA
wanita yang hamil akan menularkan HIV kepada
bayinya melalui salah satu dari tiga cara tersebut.
[ baca
selanjutnya ]
REMAJA
DINILAI RENTAN TERTULAR HIV
Diskusi panel mengenai
HIV di Jakarta. Separuh dari jumlah penduduk Indonesia
yang tertular HIV berumur di bawah 25 tahun. Selain
melalui jarum suntik narkotik, mereka umumnya tertular
HIV akibat hubungan seks bebas. Jumlah penduduk Indonesia
yang tertular human immunodeficiency virus (HIV) saat
ini mencapai 130 ribu jiwa. Separuh dari jumlah tersebut
berumur di bawah 25 tahun. Data-data ini diungkapkan
Penasihat Ahli Komisi Penanggulangan AIDS Nafsiah Mboi
dalam diskusi panel bagi para remaja di Jakarta. Menurut
Nafsiah, selain melalui jarum suntik narkotik dan obat-obatan
berbahaya, mereka umumnya tertular HIV akibat hubungan
seks bebas. [ baca
selanjutnya ]
ILMUAN
: SUNAT DAPAT MENCEGAH INFEKSI HIV
Pria yang disunat
mempunyai risiko jauh lebih kecil untuk terinfeksi
HIV, virus penyebab penyakit AIDS karena alasan
biologi, kata para ilmuwan Amerika, Jumat. Hasil
penelitian memperlihatkan pria yang disunat yang
lapisan kulit luar ujung penisnya (bagian alat
kelamin pria) telah diangkat mempunyai resiko
enam sampai delapan kali jauh lebih kecil untuk
terkena HIV (Human Immuno-dificiency Virus) virus
penyebab penyakit yang menyerang sistem kekebalan
tubuh (AIDS) sehingga pengidap akan mudah terserang
berbagai penyakit infeksi dan akan berakibat fatal.
[ baca
selanjutnya ]
TUBERKULOSIS
Setiap tanggal
25 Maret diperingati sebagai hari Tuberkulosis
(TBC) sedunia. Tahun ini peringatan hari TBC
sedunia bertemakan "Every Breath Counts,
Stop TB Now!". Tema ini menekankan pada
kata "breath" yang tidak hanya berarti
pernapasan, tetapi juga merupakan pusat dari
segala aktivitas manusia. Sehingga, rusaknya
"breath" karena TBC akan mengakibatkan
rusaknya segala aktivitas manusia. Tema ini
sekali lagi mengingatkan kita akan bahaya TBC
dan urgensi pemberantasannya. Dalam rangka memperingati
hari TBC ini juga dilakukan "2nd Stop TBC
Partners", forum dan kampanye Stop TBC
untuk 2004-2005 yang diselenggarakan di New
Delhi. [ baca
selanjutnya ]
DEMAM BERDARAH
PENDERITA
DEMAM BERDARAH DI RSPI - SS
Jakarta, 26
Juli 2004, di Rumah Sakit Penyakit Infeksi Prof.
Dr. Sulianti Saroso Sunter Jakarta kunjungan penderita
Demam berdarah sudah berkurang, sejak 1 April
hingga hari ini kunjungan penderita baru berjumlah
10 pasien , hari ini penderita Demam berdarah
sudah tidak ada yang dirawat. Jumlah total penderita
demam berdarah yang dirawat sejak 1 Januari 2004
hingga hari ini adalah 481 Orang penderita dengan
9 penderita yang meninggal, terdiri dari 7 Anak
dan 2 Dewasa. Jumlah penderita Leptospira sejak
1 Januari hingga hari ini sebanyak 2 penderita,
sementara penderita Morbili sebanyak 8 penderita.
[baca
selanjutnya ]
MENYESATKAN,
JAMBU BIJI OBAT DEMAM BERDARAH
Mataram- Rol
--Ketua SMF Anak Rumah Sakit Umum (RSU) Mataram,
Dr dr Hananto Wiryo SpA mengingatkan masyarakat
untuk tidak mudah percaya dengan pendapat bahwa
buah jambu biji merupakan obat ampuh untuk menyembuhkan
penyakit demam berdarah. "Anjuran memakan
buah jambu biji sebagai obat demam berdarah sangat
menyesatkan masyarakat, karena obat untuk demam
berdarah belum ada, dan penyembuhannya sangat
tergantung kepada kecepatan perawatan," katanya
di Mataram, Rabu. [ baca
selanjutnya ]
EKSTRAK
DAUN JAMBU BIJI BISA MENGATASI DBD
Konferensi pers
BPOM beserta Fakultas Kedokteran Unair. Merujuk
hasil kerja sama penelitian Fakultas Kedokteran
Unair dan BPOM, ekstrak daun jambu biji bisa menghambat
pertumbuhan virus dengue. Bahan itu juga meningkatkan
trombosit tanpa efek samping. Masyarakat mesti
memperhatikan informasi penting ini. Berdasarkan
hasil kerja sama dalam uji pre klinis Fakultas
Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya, Jawa
Timur dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)
yang dilansir di Jakarta, ekstrak daun jambu biji
dipastikan bisa menghambat pertumbuhan virus dengue
penyebab demam berdarah dengue (DBD).[ baca
selanjutnya ]
LEPTOSPIRA
LEPTOSPIRA
PADA MANUSIA
Leptospirosis
adalah penyakit infeksi akut yang dapat menyerang
manusia maupun hewan dan digolongkan sebagai zoonosis.
Leptospirosis adalah zoonosis bakterial berdasarkan
penyebab nya, berdasarkan cara penularan merupa
kan direct zoonosis karena tidak memerlukan vektor,
dan dapat juga digolongkan sebagai amfiksenosa
karena jalur penularan dapat dari hewan ke manusia
dan sebaliknya. Penularan leptospirosis pada manusia
ditularkan oleh hewan yang terinfeksi kuman leptospira.
Hewan pejamu kuman leptospira adalah hewan peliharaan,
seperti: babi, lembu, kambing, kucing, anjing,
kelompok unggas serta beberapa hewan liar, seperti:
tikus, bajing, ular dan lain–lain.[ baca
selanjutnya ]
SAPI GILA
PENYAKIT
SAPI GILA
Penyakit sapi
gila (Bovine Spongiform encephalopathy / BSE)
adalah penyakit yang disebabkan oleh bahan infeksius
yang baru dikenal dan disebut prion. BSE menyerang
sapi dan tanda-tanda BSE itulah yang baru-baru
ini ditemukan pada seekor sapi di Washington,
dapat menular kepada manusia dan menyebabkan
penyakit yang dalam istilah kedokteran disebut
Subacute Spongiform. Encephalopathy (SSE). [
baca
selanjutnya ]
S A R S
UPAYA
PENANGGULANGAN SARS DI INDONESIA
CARA
PENYEBARAN SARS
Gambar. Coronavirus
Cara penyebaran penyakit
sindrom pernapasan sangat akut (SARS) kini telah diketahui.
Melalui penelitian terakhir terungkap virus SARS ditemukan
pada kelenjar keringat dan pencernaan. Secara teoritis,
penyakit ini dimungkinkan menyebar tidak saja lewat
perantara udara. [ baca
selanjutnya ]
Berdasarkan laporan dari Rumah-Rumah Sakit seluruh
Indonesia, Dinas Kesehatan dan Kantor Kesehatan Pelabuhan
seluruh Indonesia yang dipantau setiap hari sejak
tanggal 14 Mei 2003 sampai hari ini 17 Juni 2003 Tidak
Ada Kasus Suspek Baru maupun Kasus Probable Baru di
Indonesia [ baca
selanjutnya ]
P
R O S E D U R T E T A P P E N A N G A N
A N S A R S
SUSPECT SARS
adalah Seseorang yang setelah 1 November 2002 datang
dengan demam tinggi (>38°C) DAN Batuk atau
kesulitan bernapas DAN satu atau lebih dari paparan
berikut ini dalam waktu 10 hari sebelum timbulnya
gejala: Kontak erat dengan penderita SARS (suspek
atau Probable), Riwayat perjalanan kedaerah dimana
terjadi transmisi lokal, Tinggal didaerah dimana baru-baru
ini terjadi Transmisi Lokal. Kontak
erat: merawat, tinggal dengan atau kontak langsung
dengan cairan respirasi atau tubuh dari kasus suspek
atau probable SARS. [ baca
selanjutnya ]
Plenary
Annual Scientific Meeting On Infection Diseases / Pertemuan
Ilmiah Tahunan Lengkap tentang Penyakit Infeksi. Kegiatan
ilmiah ini akan terus digelar dengan menampilkan para
Pakar - Pakar dibidang penyakit Infeksi dan Bidang lainnya.
Menurut Direktur Rumah Sakit Penyakit Infeksi Prof.
Dr. Sulianti Saroso Jakarta; Dr. H. Santoso Soeroso,SpA(K)
bahwa perkembangan HIV / AIDS akan menjadi materi yang
diunggulkan untuk dibicarakan, mengingat penyakit infeksi
ini semakin meningkat perkembangannya khususnya di Kota
Jakarta ini. [ baca
selanjutnya ]
D
E M A M C H I K U N G U N Y A
Meski
belum dipastikan lewat pemeriksaan serologi contoh darah,
dari gejala klinis yang dialami penderita, hampir dipastikan
penyakit “ Misterius “ yang melanda Penduduk
Bolaang Mangondow ( Sulawesi Utara ), Jember ( Jawa
Timur ) dan Kabupaten Bandung ( Jawa Barat ) adalah
“ Demam Chikungunya “. Hal itu dikemukakan
Direktur Pemberantasan Penyakit Bersumber Binatang (
P2B2 ) Direktorat Pemberantasan Penyakit Menular dan
Penyehatan Lingkungan ( P2M & PL ) Departemen Kesehatan,
Dr Thomas Suroso, MPH ( Selasa 2 Februari 2003 ). [
baca selanjutnya
]
PROTEIN
DENGUE PERANGSANG ANTIBODI
Tim
peneliti Universitas Airlangga menemukan vaksin baru
Imunisasi Demam Berdarah. Berhasil diuji coba pada kera,
Berbeda dengan vaksin Thailand. Vaksin temuan timnya,
menurut Soegeng, berbeda dengan yang diteliti di Thailand.
Vaksin ala Thailand itu berasal dari virus dengue yang
dilemahkan, sedangkan vaksin Surabaya berasal dari E-Protein,
bagian virus dengue yang merangsang peningkatan antibodi.
“ Tapi masih harus diteliti dampak negatifnya,”
ujar Soegeng. [ baca
selanjutnya ]
I
M U N I S A S I
"Lindungi
diri anda dan keluarga dari serangan berbagai penyakit
yang berbahaya" Data statistik menunjukkan
makin banyak penyakit menular bermunculan dan senantiasa
mengancam kesehatan anda. Jangan biarkan anak anda
dan diri anda sendiri terserang oleh infeksi yang
dapat membahayakan hidup anda. Lindungi anda dan keluarga
dari infeksi dengan melalui vaksinasi terkontrol.
Setiap tahun diseluruh dunia, ratusan ibu anak-anak
dan dewasa meninggal Karena penyakit yang sebenarnya
masih dapat dicegah. Hal ini dikarenakan kurangnya
informasi tentang pentingnya Imunisasi.[ baca
selanjutnya ]
I N F E K S I N O S O K O M I A L
Bagaimanakah Pengendalian yang strategis?
"apakah strategi atau bukan upaya pengendalian
infeksi nosokomial di suatu Rumah Sakit, sangat tergantung
kepada pemahaman tentang patogenesis infeksi nosokomial
dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya, kelengkapan
sumber daya dan fasilitas media serta kemampuan manajemen
dalam mengelolanya. Terutama dalam membuat kebijakan-kebijakan
yang tepat dan akurat." [ baca
selanjutnya ]
Infeksi
merupakan interaksi antara mikroorganisme dengan
pejamu rentan yang terjadi melalui kode transmisi
kuman yang tertentu. Cara transmisi mikroorganisme
dapat terjadi melalui darah, udara baik droplet
maupun airbone, dan dengan kontak
langsung. Di Rumah Sakit dan sarana kesehatan
lainnya
Penularan
penyakit TBC terhadap seorang anak dapat terjadi
karena terhirupnya percikan udara yang mengandung
kuman TBC. Kuman ini dapat menyerang berbagai
organ tubuh, seperti paru-paru (paling sering
terjadi), kelenjar getah bening, tulang, sendi,
ginjal, hati, atau selaput otak (yang terberat).
Pemberian
VAR saat ini yang dilakukan pada program Pemberantasan
Rabies pada manusia secara nasional adalah dengan
cara intramuskular diberikan empat kali dengan
dosis masing-masing 0,5 ml, jumlah dua cc,
Flu
burung adalah penyakit menular di kalangan
burung dan unggas akibat virus influenza avian.
Setelah tertular virus flu burung, penderita menunjukkan
gejala penyakit saluran pernapasan derajat ringan.
RSPI - SS : Jalan Baru Sunter Permai Raya,
Jakarta 14340. Telepon 021 -6506559, Fax. 021
- 6401411. E-Mail : info@infeksi.com